Minggu, 16 Juni 2013

Tanggapan saya terhadap BLSM

Tanggapan saya terhadap gagasan BLSM (Bantuan Langsung Sementara Masyarakat) adalah negatif, karena selain Dana yang digunakan untuk BLSM adalah dana pinjaman dari bank dunia, sepertinya ada pihak-pihak yang ingin mengambil keuntungan dari gagasan BLSM misalnya saja ada parpol yang seperti mengaku” jadi penggagas gagasan tersebut! Diluar dari efek negatif tersebut, memang uang dari BLSM tersebut bisa membantu masyarakat selama empat bulan, namun itu hanya empat bulan, lalu bagaimana nasib masyarakat miskin seterusnya? BBM naik, sembako naik, kebutuhan dasar naik? Saya pun sampai sekarang masih bingung dengan fungsi sesungguhnya dari BLT yang beberapa tahun silam dibagikan, dan sekarang muncul BLSM.. akankah lebih baik? Atau sama saja? Atau bahkan lebih buruk? Ataukah hanya “Pengalihan Isu”? Take your popcorn and enjoy the drama of our nation...

Fahmi Rasyid~

Tidak ada komentar:

Posting Komentar